Soal dan Jawaban MYOB Kelas 11 Semester 1 2021

Unduh Soal & Jawaban MYOB Kelas 11 Semester 1 Tahun Pelajaran 2021/2022 - Setiap selesai mempelajari satu kompetensi dasar, siswa diuji melalui beragam bentuk soal evaluasi untuk mengetahui kompetensi pengetahuan yang dimilikinya setelah mempelajari materi yang diberikan oleh guru.

Untuk membantu adik-adik kelas 11 AKL dalam belajar, Bank Soal menyediakan Soal & Jawaban MYOB Perusahaan Jasa Kelas 11 Semester Gasal Tahun 2021/2022.





Soal & Jawaban MYOB Kelas 11 Semester Gasal


1. Perusahaan jasa memiliki beberapa karakteristik yang membedakan dengan perusahaan dagang maupun manufaktur. Bumiputera merupakan perusahaan jasa yang menyediakan pelayanan berupa jasa asuransi. Berikut yang merupakan karakteristik dari perusahaan jasa antara lain…
A. Jasa yang dihasilkan bersifat riil, seragam, dan tidak dapat disimpan
B. Jasa yang dihasilkan bersifat abstrak, seragam dan tidak dapat disimpan
C. Jasa yang dihasilkan bersifat riil, tidak seragam, dan dapat disimpan
D. Jasa yang dihasilkan bersifat abstrak, tidak seragam dan dapat disimpan
E. Jasa yang dihasilkan bersifat abstrak, tidak seragam dan tidak dapat disimpan 

2. Aplikasi MYOB Accounting berasal dari Australia. Saat pertama kali menggunakan aplikasi MYOB Accounting Plus versi 18, mata uang yang akan muncul adalah dolar sehingga harus diubah terlebih dahulu menjadi rupiah. Langkah-langkah untuk mengubah currency dolar menjadi rupiah pada MYOB Accounting Plus versi 18 adalah…
A. Start – Control Panel – Regional Setting – Regional and Language
B. Start – Regional Setting – Control Panel – Folder Option
C. Start – Control Panel – Regional and Language – Regional Setting 
D. Start – Control Panel – Regoinal and Language – Default Programs
E. Start – Folder Option – control Panel – Regional Setting

3. Terdapat beberapa macam aplikasi komputer akuntansi dan salah satunya adalah MYOB Accounting. Perhatikan keunggulan aplikasi berikut: (1)Mudah dalam penggunaan (2)Fasilitas lengkap (3)Monolingual (4)Currency rupiah (5)Tingkat akurasi yang tinggi. Keunggulan dari aplikasi MYOB Accounting Plus versi 18 ditunjukan oleh nomor…
A. (1), (2), dan (5) 
B. (1), (2), dan (3)
C. (1), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (4)
E. (3), (4), dan (5)

4. Dalam menyediakan laporan keuangan perusahaan, siklus akuntansi manual dan siklus akuntansi secara komputerisasi memiliki perbedaan yang signifikan. Dalam pencatatan siklus akuntansi dengan MYOB Accounting Plus versi 18, untuk transaksi pembayaran utang dicatat pada fitur…
A. Penerimaan
B. Pembayaran pembelian 
C. Pembayaran
D. Faktur pembelian
E. Penerimaan penjualan

5. Saat membuat data base perusahaan baru pada MYOB Accounting, opsi yang dipilih pada jendela “conclusion” untuk memulai MYOB Accounting adalah…
A. Save
B. Next
C. Command centre 
D. Setup Assistant
E. Change

6. Sebelum pencatatan transaksi dimulai, terlebih dahulu harus membuat daftar akun. Daftar akun merupakan hal yang diperlukan dalam pencatatan transaksi menggunakan MYOB Accounting. Metode yang praktis untuk membuat daftar akun dalam MYOB Accounting adalah…
A. Mengimpor data dari Microsoft Word
B. Mengimpor data dari Microsoft Excel 
C. Menginput data dari Microsoft Excel
D. Menginput data dari Microsoft Word
E. Mengedit data dari Microsoft Word

7. Menu yang akan memberikan opsi untuk mensetting akun pajak perusahaan pada toolbar MYOB Accounting plus versi 18.adalah….
A. Setup
B. File 
C. Edit
D. List 
E. Format

8. Berikut yang bukan jenis dari “Linked Account” pada MYOB Accounting Plus Versi 18 adalah…
A. Accounts & Banking Accounts
B. Sales Accounts
C. Purchases Accounts
D. Payroll Accounts
E. Inventory Accounts 

9. Hal yang perlu diperhatikan sebelum menyusun laporan keuangan pada MYOB Accounting Plus Versi 18 adalah membuat data perusahaan baru. Berikut ini yang bukan termasuk kolom isian mengenai profil perusahaan pada aplikasi MYOB Accounting Plus Versi 18 adalah…
A. Address
B. Kode Cabang 
C. Phone Number
D. Company Name
E. Email Address

10. Setelah daftar akun selesai dibuat, selanjutnya adalah menginput saldo awal neraca saldo tiap akun dengan langkah sebagai berikut...
A. File – Balance - Account Opening Balance
B. Setup – Balance – Account Opening Balance 
C. Edit – Balance – Account Opening Balance
D. Accounts – Balance - Account Opening Balance
E. List – Balance – Account Opening Balance

11. Pada pencatatan akuntansi terdapat daftar pelanggan dan daftar pemasok. Akun yang memiliki hubungan erat dengan daftar pelanggan adalah…
A. Penjualan
B. Retur penjualan
C. Utang dagang
D. Persediaan
E. Piutang usaha 

12.Berikut ini adalah langkah untuk membuat daftar dan saldo awal persediaan barang dan jasa pada aplikasi MYOB Accounting Plus versi 18 .…
A. Inventory - Item List – New 
B. New - Item List – Inventory
C. Item - List New - Inventory
D. Card File - Card List - Inventory New
E. New - Card File - Card List - Inventory

13. Antara akun yang satu dengan lainnya ada yang saling berhubungan yang diatur dengan linked account. Opsi “Linked Account” terdapat pada menu…
A. Setup 
B. Setting
C. Report
D. Window
E. Help

14. Pada pencatatan bukti transaksi ke dalam MYOB Accounting Plus versi 18, nomor bukti transaksi dicatat dalam kolom…
A. Customer PD
B. Date
C. Freight
D. Tax
E. Invoice 

15. Setelah mengentri bukti transaksi, untuk memastikan data transaksi yang diinput sudah benar dapat dilihat pada jurnal sementara dengan mengeklik tombol…
A. CTRL+A
B. CTRL+R
C. CTRL+P
D. CTRL+C
E. CTRL+X

16. Pada menu banking, opsi “Spend Money” digunakan saat mengentri bukti transaksi berupa…
A. Pendapatan tunai dari pelanggan
B. Pembayaran hutang
C. Penarikan modal pemilik
D. Pembayaran gaji karyawan 
E. Penerimaan modal

17. Menu sales digunakan untuk mencatat transaksi yang berhubungan dengan penjualan barang/jasa. Berikut ini yang merupakan opsi dalam menu “sales” adalah…
A. Enter sales, Pay Bills, Print/Email Invoice
B. Enter sales, Pay Bills, Spend Money
C. Enter sales, Receive Payment, Print/Email Invoice 
D. Receive Money, Pay Bills, Print/Email Invoice
E. Receive Money, Receive Payment, Print/Email Invoice

18. Perhatikan menu berikut ini:
(1) Banking
(2) Expense
(3) Prive
(4) Purchase
(5) Sales
Berikut ini yang merupakan pilihan menu pada jendela “Command Centre” adalah…
A. (1), (4), dan (5) 
B. (1), (2), dan (3)
C. (2), (3), dan (4)
D. (2), (3), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

19. Pada waktu mengentri transaksi. Kolom “Cheque No.” akan muncul pada jendela…
A. Enter sales
B. Pay Bills
C. Receive Money
D. Receive Payment
E. Spend Money 

20. Opsi “Trial Balance” akan muncul pada jendela menu…
A. Balance Sheet
B. Accounts
C. Banking
D. GST/ Sales Tax
E. Time Billing

21. Berikut ini yang bukan akun-akun yang memerlukan penyesuaian adalah…
A. Beban air, Telepon, dan Listrik
B. Peralatan
C. Beban Sewa
D. Penjualan 
E. Perlengkapan kantor
22. Kolom “General Journal” pada jendela “Record Journal Entry” diisi dengan…
A. Nama akun
B. Penjelasan penyesuaian
C. Nomor bukti memorial 
D. Saldo penyesuaian
E. Tanggal penyesuaian

23. Saat mengentri bukti transaksi penjualan, kolom “Ship”digunakan untuk mengisi…
A. Jumlah Penjualan 
B. Harga Penjualan
C. Deskripsi produk
D. Kode Penjualan
E. Kode Persediaan

24. Dalam melakukan penyesuaian akun sewa dibayar dimuka, ayat jurnal penyesuaian yang dibuat adalah…
A. Prepaid rent (D) dan Rent Expense (K)
B. Rent Expense (D) dan Rent (K)
C. Supplies (D) dan Supplies Expense (K)
D. Supplies Expense (D) dan Supplies (K)
E. Rent Expense (D) dan Prepaid Rent (K) 

25. Dalam melakukan penyesuaian perlengkapan, ayat jurnal penyesuaian yang benar adalah…
A. Prepaid rent (D) dan Rent Expense (K)
B. Supplies Expense (D) dan Supplies (K) 
C. Rent Expense (D) dan Prepaid Rent (K)
D. Rent Expense (D) dan Rent (K)
E. Supplies (D) dan Supplies Expense (K)

26. Berikut ini yang bukan termasuk kolom dalam jendela “Journal Entry” adalah…
A. Account No
B. Out of Balance
C. Name
D. Job 
E. Tax

27. Format tanggal yang benar dalam jendela “Record Journal Entry” adalah…
A. 31/Dec/2020
B. 12/31/2020
C. 31/12/2020
D. Dec/31/2020
E. 31/December/2020

28. Berikut ini yang bukan merupakan opsi dalam menu “Account” pada jendela “Command Centre” adalah…
A. Accounts Bills 
B. Accounts List
C. Company Date Auditor
D. Record Journal Entry
E. Send to Accountant

29. Pada MYOB Accounting, laporan keuangan dapat ditampilkan secara otomatis setelah entri transaksi selama periode tertentu. Langkah-langkah untuk menampilkan Laporan Laba/Rugi pada MYOB Plus versi 18 adalah…
A. Reports – Accounts – Statement of Cash Flow
B. Reports – Banking – Statement of Cash Flow
C. Reports – Sales – Profit & Loss (Accrual)
D. Reports – Banking – Profit & Loss (Accrual)
E. Reports - Accounts – Profit & Loss (Accrual) 

30. Laporan keuangan terdiri dari laporan laba  rugi, laporan perubahan modal, laporan posisi keuangan dan laporan arus kas. Fungsi dari laporan posisi keuangan adalah…
A. Mengetahui maju atau mundurnya kondisi perusahaan 
B. Memprediksi kondisi kesehatan perusahaan 
C. Menunjukan tren perusahaan selama kurun waktu tertentu
D. Menjadi landasan evaluasi struktur keuangan perusahaan
E. Memudahkan dalam analisis rasio likuiditas, solvabilitas dan rentabilitas


Demikian informasi tentang Soal dan Jawaban MYOB Kelas 11 Semester 1 2021 yang bisa Bank Soal berikan. Jangan lupa Follow ya biar selalu dapat notifikasi informasi terbaru dari Bank Soal. Terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Soal dan Jawaban MYOB Kelas 11 Semester 1 2021"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel